Rakyattalk.com

BAZNAS Tanah Bumbu Salurkan Paket Ramadan untuk Warga Kurang Mampu di Karang Bintang

RakyatTalk, Tanah Bumbu – Menyambut bulan suci Ramadan, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Tanah Bumbu menyalurkan paket bantuan kepada warga kurang mampu di Kecamatan Karang Bintang, Kamis (13/3/2025). Bantuan ini merupakan amanah dari para muzaki yang telah menunaikan zakatnya melalui BAZNAS.

Penyaluran paket Ramadan ini dipimpin langsung oleh Ketua BAZNAS Tanah Bumbu, Ustaz H. Hamzah, dan dikoordinir oleh Ketua II Bidang Distribusi, Ustaz H. Ahmad Care, dengan dihadiri unsur pimpinan BAZNAS lainnya.

Ketua BAZNAS Tanah Bumbu, Ustaz H. Hamzah, menyampaikan harapannya agar bantuan ini dapat meringankan beban warga yang membutuhkan, terutama menjelang bulan penuh berkah.

“Semoga zakat dari para dermawan yang telah menunaikannya melalui BAZNAS ini menjadi berkah dan membawa kebahagiaan bagi saudara-saudara kita yang membutuhkan. Kami juga mengajak lebih banyak masyarakat untuk menunaikan zakatnya melalui BAZNAS, agar manfaatnya dapat dirasakan lebih luas,” ujarnya.

Ketua Bidang Distribusi, Ustaz H. Ahmad Care, menambahkan bahwa penyaluran zakat yang tepat sasaran akan semakin meningkatkan kepercayaan para muzaki untuk terus berbagi.

“Ketika zakat tersalurkan dengan baik dan sampai kepada mereka yang benar-benar berhak, insyaallah akan semakin banyak dermawan yang terpanggil untuk berzakat. Kami terus berupaya agar amanah ini dapat kami laksanakan dengan sebaik-baiknya,” ungkapnya.

Kegiatan ini juga melibatkan Ketua RT setempat serta para relawan BAZNAS yang bertugas memastikan bantuan benar-benar sampai kepada para mustahik sesuai kriteria yang ditetapkan.

Di tengah wajah-wajah penuh haru dan syukur, semangat kebersamaan begitu terasa. Ramadan menjadi momen istimewa untuk berbagi dan mempererat kepedulian. BAZNAS Tanah Bumbu berkomitmen untuk terus menjadi jembatan kebaikan antara para muzaki dan mustahik, agar kebahagiaan Ramadan dapat dirasakan oleh semua.

Leave a Comment