BARABAI – Calon Bupati Hulu Sungai Tengah (HST), Syamsul Rizal atau akrab disapa Bang Rizal hadir ditengah masyarakat. Seperti di Desa Ayuan Kecamatan Barabai RT 01, Bang Rizal menyumbang speaker untuk kegiatan ibu-ibu di desa tersebut, Selasa (3/9/2024).
Bang Rizal memberikan speaker karena mengetahui ibu-ibu di Desa Ayuan itu sangat membutuhkan speaker.
Para emak-emak pun senang atas sumbangan Bang Rizal.
Para ibu-ibu itu menyampaikan terimakasih kepada Bang Rizal, terlebih Bang Rizal langsung yang mengantarkannya.
Sambil bercengkerama berbincang ringan, ibu-ibu di Desa Ayuan juga mendoakan apa yang dicita-citakan Bang Rizal terwujud.
“Mendoakan semoga niat baik Bang Rizal maju sebagai calon Bupati HST bisa terkabul,” ucap ibu-ibu serentak sambil meneriakkan “Menyala Abangku”. (*)
